|
Dalam foto untuk Kartu Natal 2017 itu hanya ada Kim Kardashian beserta anak-anaknya, Kourtney dan Kylie. Sang ibu Kris Jenner, Kylie dan Khloe Kardashian tidak tampak dalam pemotretan tiap tahun tersebut.
Kabarnya, Kris Jenner sengaja menyembunyikan kedua putrinya yang dikabarkan tengah hamil itu. Meski begitu, hingga berbulan-bulan kabar kehamilan keduanya semakin panas, belum ada juga konfirmasinya sampai saat ini.
|
Meski Kylie masih sering tampil di media sosial, namun dia tidak pernah sekalipun menunjukkan perutnya semenjak ada kabar kehamilannya tersebut. Seperti dikutip People, sumber menyebut bahwa Kylie menghilang dari publik dan saat ini fokus dengan kehamilannya.
"Kylie tidak akan muncul di hadapan publik hingga ia melahirkan. Dia tidak ingin tampil di publik untuk acara apapun dan akan cuti dari dunia nyata selama enam bulan," ucap sumber lagi.
Jika memang benar Kylie Jenner hamil, kini usia kehamilannya sekitar enam bulan. Disebut-sebut, Kylie dihamili oleh kekasihnya Travis Scott pada Juni silam. Sementara Khloe dikabarkan hamil dari kekasih barunya Tristan Thompson. (kik/kik)
0 Response to "Kylie Jenner Absen dari Kartu Natal Kardashian, Sembunyikan Kehamilan?"
Posting Komentar