Foto wanita cantik yang ternyata seorang Philippine National Police (PNP) ini mencuri atensi lebih para netizen setelah diposting oleh pengguna Facebook BuhayLespu. Adalah PO1 Tin Casaysayan sosok polisi wanita yang tengah dikagumi oleh netizen Filipina karena parasnya yang cantik dan bentuk tubuh seksinya.
|
"PNP : Pulis Na Pretty," tulis BuhayLespu di Facebooknya.
Postingan foto tersebut pun telah memiliki delapan ribu lebih reaksi yang diberikan pada foto Tin Casaysayan sejak diunggah pada kamis (2/11/2017). Saat mengenakan seragam polisinya dengan rambut model pixie, mungkin Tin terlihat sebagai wanita biasa. Namun, pada postingan itu juga terdapat beberapa foto-foto memukau Tin saat tampil casual dengan rambut panjangnya.
|
Banyak netizen merasa kagum dan memuji kecantikan yang dimiliki Tin. Beberapa netizen bahkan ingin dipenjara dan ditangkap oleh Tin dengan menuliskan komentar candaan.
|
"Bisa kau bawa aku sekarang.๐," komentar pengguna Facebook Emmanuel Ruiz
"Ya bertambah polisi cantik di industri ini ๐๐๐๐ฎ๐๐," tambah IceMaiden Khaturzee
Sementara itu, tak sedikit netizen yang merasa kagum akan keberanian Tin dalam memilih kariernya sebagai polisi dan rela memangkas rambut panjangnya. "Respect dan juga salut. Jadi contoh yang baik dengan seragam polisi itu. Semoga Tuhan selalu memberkati," komentar Mark Joven Siodina Jarina, netizen lainnya. (agm/agm)
0 Response to "Viral Foto Polisi Cantik dan Seksi, Pesonanya Bikin Kagum Netizen"
Posting Komentar