Pernah Dirampok, Kim Kardashian Ingin Kurangi Main Media Sosial di 2018

Jakarta - Banyak orang membuat resolusi tahun baru. Kim Kardashian pun mengaku punya resolusi sederhana namun akan mengubah kehidupannya. Ya, Kim berencana ingin mengurangi aktivitasnya berselancar di media sosial.

Bintang reality show ''Keeping Up With The Kardashians' itu merasa kalau tahun ini selalu bergantung pada media sosial. Tak jarang ia 'memeluk' fans lewat media sosial baik Instagram, Twitter, maupun Snapchat. Kim juga sering selfie dan memperlihatkan aktivitas bersama keluarga serta kerabatnya di media sosial.

Pernah Dirampok, Kim Kardashian Ingin Kurangi Main Media Sosial di 2018Foto: Dok. Getty Images, Instagram

Di 2018, Kim Kardashian tak ingin selalu mengabadikan apa yang ia kerjakan di akun media sosialnya. Bintang 37 tahun itu ingin lebih menikmati momen kebersamaan orang-orang tersayang dan meninggalkan handphone-nya.

"Resolusi tahun baru adalah mengurangi aktivitas di media sosial dan lebih menikmati momen yang ada," ujar Kim melalui website resminya.

Pernah Dirampok, Kim Kardashian Ingin Kurangi Main Media Sosial di 2018Foto: Ist.

Kim Kardashian juga berpikir kalau insiden perampokan di Paris pada Oktober 2016 yang hingga sekarang membuatnya trauma itu terjadi karena ia terlalu banyak bermain media sosial. Perampok bisa mengecek keberadaan Kim karena media sosial.

"Aku pikir yang terjadi sekarang karena mereka (perampok) mengikuti perjalananku di meria sosial. Aku melakukan Snapchat ketika sampai rumah dan mereka bisa tahu segalanya," kata Kim lagi.

Ibu dua anak ini pun sekarang ingin lebih menjaga kehidupan pribadinya. Ia sungguh mengkhawatirkan anak-anaknya. Maka dari itu, Kim Kardashian tak mau lagi main media sosial terlalu sering di 2018.

"Perampokan itu benar-benar membuat Kim berubah lebih baik. Ia sangat terkejut dan trauma serta memikirkan anak-anaknya. Ia ingin menikmati hidup lebih baik dan bersyukur dengan keadaan sekarang. Daripada bermain media sosial, Kim akan lebih sering mengurus anak dan fokus pada mereka," sumber menambahkan.

(aln/kik)

Related Posts :

0 Response to "Pernah Dirampok, Kim Kardashian Ingin Kurangi Main Media Sosial di 2018"

Posting Komentar