Aktris peraih Oscar ini mengatakan sengaja mengubah sikapnya demi mempertahankan diri. Ia terkadang merasa tidak tahan bila banyak orang ingin mengetahui lebih banyak soal kehidupannya.
"Begitu aku pergi ke muka publik, aku akan menjadi sangat kasar. Itu seperti cara satu-satunya untuk mengalihkan diri (dari perhatian penggemar0," ujar Jennifer Lawrence kepada majalah Variety.
Selebriti 27 tahun itu bersikap kasar tidak dengan memukul atau mendorong orang yang mendekatinya. Ia lebih memilih memberikan tatapan dingin dan mengibaskan jarinya ketika ada fans yang menghampiri di depan umum.
Tak hanya itu, Jennifer Lawrence juga menuturkan kalau ia tidak segan-segan untuk menolak berpose bersama penggemar yang meminta foto. Ia tidak terlalu suka dikerubungi fans.
Jennifer Lawrence sebelumnya pernah mengatakan kalau orang-orang terlalu memperhatikan apa yang ia lakukan. Bintang 'Mother!' itu sadar kalau ia memang public figure, namun menurut Jennifer Lawrence seharusnya masyarakat tidak terlalu berfokus pada kehidupan pribadinya.
"Aku tidak merasa sedang salah paham. Aku hanya merasa seperti selalu diperhatikan," ujarnya di 2016 lalu. (aln/hst)
0 Response to "Jennifer Lawrence Mengaku Suka Bersikap Kasar di Depan Fans"
Posting Komentar