Ya, seorang model cantik berambut pirang pergi mengelilingi mal dan mengunjungi beberapa toko pakaian tanpa mengenakan busana. Meski demikian, para pegawai toko awalnya memberikan respon biasa saja melayaninya seperti pelanggan lain. Pegawai toko baru merasa ada yang janggal ketika melihat model tersebut lebih dekat menyadari kalau sang wanita tidak mengenakan pakaian.
Meski tak mengenakan busana sehelai benang pun kecuali celana dalam dan syal di leher, model yang diketahui bernama Maria Luciotti itu tetap percaya diri. Bukan karena ia gila melainkan hasil body painting yang menyerupai pakaian.
Ya, tubuh Maria Luciotti dilukis oleh seorang body painter profesional, Jen, seperti mengenakan crop top hitam dan celana jeans detail robek. Jen dibantu putrinya menggambar tubuh Maria Luciotti sehingga terlihat seperti mengenakan setelan pakaian yang kasual.
Ini merupakan bagian dari eksperimen Jen yang ingin mengetahui bagaimana reaksi orang-orang ketika melihat model berjalan tanpa menggunakan pakaian sesungguhnya. Setelah dilukis, Maria dan Jen berkeliling mal dengan seorang juru kamera mengikuti mereka.
Ternyata reaksi orang-orang berbeda. Ada yang mengabaikannya saja namun banyak pula yang melihatnya dengan aneh. Beberapa juga memberikan komentar langsung saat berbicara dengan Maria serta Jen. Rekaman kamera sudah diunggah ke YouTube Jane dan ditonton lebih dari 4,6 juta kali. (aln/asf)
0 Response to "Tak Ada yang Mengira, Ternyata Model Ini Keliling Mal Tanpa Busana"
Posting Komentar