Pangeran Harry Tampilkan Gestur Tangan Aneh Saat Bertemu Melania Trump

Jakarta - Pangeran Harry baru saja bertemu dengan First Lady Amerika, Melania Trump akhir pekan lalu. Dari foto resmi yang dirilis, tak ada yang aneh dari keduanya. Setidaknya sampai Anda perhatikan gestur aneh tangan Pangeran Harry selama fotonya bersama Melania Trump.

Pangeran Harry dan Melania Trump bertemu di acara Invictus Games yang dihelat di Toronto, Sabtu (23/9/2017) lalu. Setiap fotonya, memperlihatkan Pangeran Harry menyelipkan tangan kanannya ke sela jasnya dan menyisakan jari telunjuk dan kelingking.

Pose jari 'metal' ala Pangeran Harry ini bisa berarti banyak hal. Mengutip dari Cosmpolitan Amerika, bentuk jari ini bisa juga berarti 'sign of the devil'. Banyak pula netizen yang mengartikannya demikian. Gestur jari ini juga bisa diartikan bila seseorang gugup atau tak nyaman dengan suatu keadaan. Pun bisa berarti bila sang Pangeran tak mau berjabat tangan.

Pangeran Harry Tampilkan Gestur Tangan Aneh Saat Bertemu Melania TrumpFoto: Dok. Getty Images

Entah Pangeran Harry tidak nyaman dengan kehadiran Melania atau ia memiliki kode lainnya, keluarga kerajaan Inggris belum juga mengonfirmasinya. Namun pose ini sudah cukup membuat netizen heboh berasumsi sendiri.

"Prince Harry meeting FLOTUS and making devil hand sign. Is that a Hi Donald, or I'm Here So I Won't Get Fined?" tulis seorang netizen bernama Karen Dalton.

"Look at his right hand. The sign of the devil. He kept his hand there while taking pictures," imbuh komentar netizen lain bernama akun Tim Whitehead.

Pangeran Harry Tampilkan Gestur Tangan Aneh Saat Bertemu Melania TrumpFoto: Dok. Getty Images

Melihat dari video pendek yang diunggah akun Twitter NBC News, Pangeran Harry memang sengaja memasang pose ini agak lama saat foto bersama. Pose ini tampak sengaja ia tunjukkan, bukan jepretan foto paparazzi yang hanya momen beberapa detik. (asf/asf)

Related Posts :

0 Response to "Pangeran Harry Tampilkan Gestur Tangan Aneh Saat Bertemu Melania Trump"

Posting Komentar