Meghan curhat kepada Piers pada Juni lalu saat ia tengah berada di London dalam rangka acara Wimbledon. Ancaman pembunuhan itu terjadi pada awal tahun ini sebelum kedekatan Meghan dengan Harry.
Wanita 35 tahun itu mengaku diancam karena karakternya di serial TV Suits menjadi Rachel Zane. Karakter Racel adalah wanita yang menyelingkuhi kekasihnya.
"Orang ingin membunuhku! Bukan Rachel. Tapi aku. Ada banyak emoji dengan pistol dan pisau. Hal itu sangat tidak menyenangkan. Untungnya, Rachel kembali ke jalannya dan berhenti melakukannya (perselingkuhan)," kata Piers meniru perkataan Meghan
Kembali ke bulan Juni, Meghan curhat kepada Piers bahwa saat itu dia tidak memiliki pacar. Wanita yang pernah menikah itu mengaku baru saja putus dan siap untuk kembali 'berselancar' di dunia kencan.
Ada satu hal yang Meghan percaya dalam dunia kencan. Jika sejak awal sudah tidak suka dengan pria, maka dia tidak akan memeberikan kesempatan untuk si pria masuk dalam hidupnya.
"Mantraku adalah, 'Don't give it five minutes if you're not going to give it five years.'" ucapnya.
Setelah perannya di Suits ia mendapatkan ancaman dari sana-sini, ketika publik tahu ia pacaran dengan pangeran Harry, Meghan pun banyak mendapatkan pemberitaan negatif. Untungnya dengan sigap Pangeran Harry segera menulis surat lewat sekretarisnya yang diunggah di Twitter untuk meminta publik tenang dan menghargai Meghan dan keluarganya.
(kik/kik)
0 Response to "Kekasih Pangeran Harry Pernah Diancam Untuk Dibunuh"
Posting Komentar