Kemesraannya dengan sang suami dipamerkan Blake di akun Instagram pada Rabu (11/10/2016). Bintang film 'The Shallows' itu mengunggah foto dirinya tengah memeluk Ryan. Keduanya berada di restoran O Ya di New York City untuk merayakan ulang tahun ke-40 aktor tampan tersebut.
Dari keterangan foto yang ditulis Blake diketahui restoran O Ya dipilih sebagai tempat perayaan ulang tahun Ryan karena punya memori istimewa. Restoran tersebut rupanya lokasi Blake dan Ryan merasakan saling jatuh cinta.
"We fell in love at your restaurant in Boston. We stay in love at your restaurant in NY. Thank you for the BEST food and memories! You are our FAVORITE!!" tulis Blake di Instagram.
|
Restoran O Ya yang menjadi lokasi perayaan ulang tahun Ryan tampak didekorasi khusus. Pita-pita dibuat menjulur dari langit-langit agar ruangan lebih meriah. Ada juga balon emas yang menunjukkan usia Ryan yaitu 40 tahun. Bintang film Deadpool itu pun tampak membawa foto perayaan ulang tahunnya yang ke-35, saat dia dan Blake baru mulai pacaran.
Ryan pun mengunggah foto pesta ulang tahunnya di O Ya ke Instagram, hanya saja dengan gambar berbeda yang dipamerkan istrinya. Pada foto yang diunggah aktor asal Kanada tersebut tampak dia dan sang istri bersenang-senang memakai penutup hidung bergambar hidung hewan.
"Best. Birthday. Everrrrr. Courtesy of my wife, buddy, and international spy, @blakelively. With huge thanks to my favorite restaurant in NYC, @_o_ya_ -- and a special shout out to our children for not ruining everything like they planned," demikian dia menulis pada keterangan foto.
Keromantisan yang diperlihatkan Ryan dan Blake ini membuat banyak wanita iri dan baper (terbawa perasaan). Dua di antara para wanita itu adalah sahabat Blake, penyanyi Taylor Swift dan model Karlie Kloss. Keduanya meninggalkan komentar di Instagram.
"Thanks guys now I'm drowning in tears of joy," begitu Taylor menulis. "Everything goals," tulis Karlie.
Pasangan Ryan dan Blake menikah pada 2012. Mereka baru saja dikaruniai anak kedua pada tiga minggu sebelum ulang tahun Ryan ke-40. Sedangkan anak pertama mereka, James, saat ini sudah berusia 22 bulan.
(eny/eny)
0 Response to "Kemesraan Blake Lively dan Ryan Reynolds Buat Taylor Swift 'Menangis'"
Posting Komentar